Review Muby Foot Cream & Peeling: Ampuh Me-reset Kulit Kaki

By Alisa Kintan Giovani
08 Oct 2024
Muby Foot Products

Bermasalah dengan kulit kaki yang kering, pecah-pecah, dan kusam? Kalau sudah gini pertanyaan MinBHI cuma satu: Apakah kalian sudah rutin merawat kulit bagian kaki? Gak cuma wajah, kaki juga harus kalian rawat loh. Mulai dari eksfoliasi, sampai dikasih pelembap, supaya senantiasa lembap.

 

Kali ini, MinBHI mau kasih tahu satu brand lokal yang punya foot products, mulai dari lotion sampai peeling mask. Kepoin lebih lengkap di bawah ini!

 

Muby Foot Cream

 

 

Kandungan dan Klaim

Di dalam lotion kaki ini mengandung:

  • Shea Butter: Anti inflamasi dan memperhalus tekstur kulit

  • Kolagen: Memberikan kelembapan kulit

  • Vitamin E: Meningkatkan elastisitas kulit

Ketiga kandungan tersebut diklaim bisa membantu kulit kaki kalian agar tidak kering, terhindar dari pecah-pecah, dan permukaannya tetap halus. 

 

Tekstur dan Aroma Foot Cream

Agak berbeda dengan kebanyakan lotion lainnya, Foot Cream ini punya tekstur yang cukup thick. Krimnya berwarna putih dan tidak memiliki aroma, sehingga cukup aman digunakan oleh kulit sensitif.

 

 

Final Verdict Foot Cream

Kalau kalian mencari produk perawatan untuk kulit kaki, Muby Foot Cream wajib masuk ke dalam list belanja bulan ini! Rasanya, MinBHI hampir gak pernah mencoba Foot Cream sebelum ketemu sama si Muby. Tapi setelah pakai Foot Cream Muby, MinBHI fix mau rutin pakai ini sebelum tidur.

 

Apakah benar bisa bikin kulit kaki sehalus bayi? Well, sebenarnya kalau kulit kaki kalian sudah terlalu kasar, harus eksfoliasi dulu Beautyhaul Squad (we’ll talk about it later after this). Tapi, sebagai lotion atau krim kaki, menurut MinBHI produk ini cukup membantu kaki MinBHI agar lebih terhidrasi. Biasanya, ada rasa kaki yang kesat sehabis terkena air, nah dengan pakai krim ini kaki langsung lembap.

 

 

Downside nya menurut MinBHI ada di tekstur yang lumayan bikin kaki jadi lengket. Tapi kalau kita tunggu sebentar, rasa lengket akan hilang. 

 

Muby Foot Peeling

 

 

Kemasan dan Cara Pakai Foot Peeling

Pernah coba kaos kaki tapi bikin kaki lembap? Nah, kira-kira begitu kemasan si foot peeling dari Muby. Jadi, saat kemasan dibuka, akan ada dua buah plastik. Gunting plastik tersebut sesuai dengan batas garis anjuran, lalu masukkan kaki ke dalam plastik tersebut. Rekatkan bagian atas menggunakan stiker yang sudah tersedia. Diamkan selama 60 menit, setelah itu bilas dengan air bersih. 

 

Kandungan dan Klaim Foot Peeling

Di dalam masker Foot Peeling ini terdapat dua kandungan skincare utama, yaitu:

  • Aloe Vera: Memperhalus tekstur kulit dan membantu melembapkan

  • Vitamin C: Mencerahkan kulit 

 

Final Verdict

 

 

Sekali pakai, kaki langsung halus. Beautyhaul Squad, MinBHI gak overclaim! Baru sekali pakai, MinBHI ngerasain banget permukaan kulit kaki jadi lebih halus dari sebelumnya. 

(Setelah pemakaian)

 

Di kemasan masker, tertulis bahwa salah satu cara kerja masker kaki ini adalah kulit kaki yang mengelupas. Setelah dicoba, MinBHI tidak merasakan hal tersebut. Namun efek kulit kaki menjadi lembut langsung instan MinBHI rasakan. Jadi, kalau kalian lagi pakai si masker Foot Peeling ini dan kulit kaki kalian terkelupas, jangan khawatir ya! Itu berarti dead skin kalian lagi dibersihkan. Dengan begitu, kulit kaki tampil lebih kinclong!

 

Downside dari masker kaki ini buat MinBHI ada dari segi practicality-nya. Kalau kalian mau pakai masker kaki ini, better spend some time ya! Karena selain harus nunggu 60 menit, tapi dari segi bentuk masker juga cukup besar dan lebih enak digunakan saat lagi bersantai. 


Menurut MinBHI, hasil kulit kaki akan lebih mulus jika kita gunakan Foot Peeling dan Foot Cream secara bersamaan. Jadi sehabis pakai si Foot Peeling, lanjut pakai si Foot Cream ya Beautyhaul Squad! Keduanya sudah bisa kalian checkoutdi sini!

My Account
Sign In / Register
Back
Customer Care
Back
About Us
Back
Blog
Back
Tips & Tutorial
Back
Tipe Kulit
Back
Permasalahan Kulit
Back
CATEGORIES
Back
CONCERN
Back
BRAND
Back
MAKEUP
Back
SKINCARE
Back
HAIRCARE
Back
BATH & BODY
Back
ACCESSORIES
Back
FRAGRANCE
Back
OTHERS
Back
FACE
Back
EYEBROWS
Back
EYES
Back
LIPS
Back
CLEANSER
Back
MOISTURIZER
Back
TREATMENT
Back
SUN CARE
Back
SHAMPOO
Back
HAIR TREATMENT
Back
HAIR STYLING
Back
HAIR TOOLS
Back
CLEANSER
Back
BODY CARE
Back
NAILS
Back
OTHERS
Back
MAKEUP BRUSH
Back
MAKEUP TOOLS
Back
ORGANIZERS
Back
MANICURE & PEDICURE
Back
FACIAL
Back
FRAGRANCE
Back
OTHER FRAGRANCE
Back
GWP
Back
OTHERS
No Items



I am empty :(

Looks like you haven’t added anything to your cart yet

Subtotal
Rp 0
Checkout Start Shopping