Cara Bikin Mood Bagus untuk Bekerja setelah Libur Lebaran

Setelah mudik atau libur Lebaran yang panjang, untuk kembali bekerja atau sekolah seringkali jadi tantangan tersendiri. MinBHI sendiri sering merasa malas dan kurang semangat, meskipun sadar betul kalau hal ini bisa menghambat produktivitas.
Setelah baca-baca buku terkait isu ini, ternyata ada cara efektif loh untuk mengembalikan mood dan semangat setelah liburan panjang, baca sampai habis, ya!
1. Istirahat yang Cukup Sebelum Kembali Bekerja
Pastikan Beautyhaul Squad memiliki waktu istirahat yang cukup sebelum hari pertama kembali bekerja. Tidur cukup bikin kepala lebih segar dan siap menghadapi rutinitas. Hindari begadang agar energi tetap terjaga untuk bekerja atau sekolah di keesokan harinya.
2. Bikin To-Do List
Menyusun daftar tugas bisa membantu Beautyhaul Squad lebih terorganisir. Mulailah dengan hal yang paling penting lalu diikuti yang kurang urgent. Cara ini dijamin bikin kamu lebih fokus tanpa merasa kewalahan.
3. Rapikan Meja Kerja Beautyhaul Squad
Meja kerja yang rapi dapat meningkatkan mood dan konsentrasi saat bekerja. Kamu bisa membuang barang yang tidak terpakai dan menata ulang layout meja kerja. Semakin kamu nyaman, dijamin kerja juga akan lebih semangat loh, Beautyhaul Squad.
4. Dengarkan Musik Favorit
Mulai hari dengan mendengarkan musik favorit untuk meningkatkan mood saat bekerja. Lagu-lagu favorit dipercaya bisa bikin pendengarnya semangat dan fokus. Namun, pastikan volume musik tidak mengganggu orang lain ya, Beautyhaul Squad!
5. Lakukan Obrolan Ringan dengan Rekan Kerja
Selingi waktu berkerja dengan berbagi cerita soal liburan dengan teman di kantor untuk mengurangi stres. Interaksi sosial yang positif di tempat kerja akan membuat Beautyhaul Squad merasa lebih nyaman dan termotivasi untuk kembali produktif.
6. Berikan Reward untuk Diri Sendiri
Di akhir hari, gak ada salahnya untuk memberikan penghargaan pada diri sendiri. Bisa berupa makan di resto favorit, nonton film, atau sekedar melakukan hobi. Memberikan apresiasi pada diri sendiri akan meningkatkan mood dan semangat kerja Beautyhaul Squad.
7. Rencanakan Liburan Berikutnya
Merencanakan liburan selanjutnya dapat menjadi motivasi tambahan untuk bekerja lebih semangat. Dengan memiliki sesuatu yang dinantikan, Beautyhaul Squad akan merasa lebih termotivasi dalam menyelesaikan pekerjaan dan mencapai target yang telah ditetapkan.
Dengan menerapkan tips-tips di atas, semoga Beautyhaul Squad bisa kembali ke rutinitas harian dengan mood yang bagus dan pastinya lebih semangat, ya! HWAITING!